Tafsir Mimpi Menurut Al-Qur`an dan As-Sunnah by محمد بن سيرين


Tafsir Mimpi Menurut Al-Qur`an dan As-Sunnah
Title : Tafsir Mimpi Menurut Al-Qur`an dan As-Sunnah
Author :
Rating :
ISBN : 9795618776
Language : Indonesian
Format Type : Paperback
Number of Pages : 448
Publication : First published January 1, 2004

Ibnu Sirin menyajikan penakwilannya tentang berbagai mimpi. Apa sajakah macam-macam mimpi itu? Bagaimanakah menyikapi dan menakwilkan mimpi yang hadir kepada kita? Bagaimanakah menakwilkan mimpi dilihat dari sudut pandang Al-Qur'an dan As-Sunnah?


Tafsir Mimpi Menurut Al-Qur`an dan As-Sunnah Reviews


  • Anti Wibawa

    Aku masukkan buku ini di reference book shelf juga, karena buku ini sudah aku buktikan keakuratan maknanya. Aku pernah mimpi yg sama selama sepanjang tahun tapi aku tidak tahu artinya. Tahun berikutnya aku menunaikan ibadah haji, mimpi itu pun tidak datang lagi. Baru setelah itu aku menemukan buku ini dan ternyata arti mimpiku ada, yg disebutkan bahwa aku akan mendapatkan kemuliaan, subhanallah!
    Selanjutnya sering mimpiku atau suami benar maknanya seperti yg tertulis dalam buku ini. Tapi kalau mimpi tidak ditemukan dalam buku ini yah itu tidak kami gubris. Mimpi-mimpi kita bisa berarti teguran, berita baik atau duka, hikmah atau peringatan agar kita waspada dalam melangkah.

    Perlu diingat, seperti yang terulis di pengantar/pembukaan, bahwa mimpi baik hendaknya diutarakan kepada orang lain misalnya mimpi bertemu Nabi. Sebaliknya mimpi buruk janganlah dibicarakan.

  • Ryan

    Kajian tematis yang cukup lengkap atas tafsir mimpi disamping Al Muhalab Ibnu Hajar Al Asqolani. Mimpi orang beriman adalah separuh kebenaran dan sepertiga wahyu kenabian, begitu kata Nabi SAW.

    Ibnu Sirrin semakin mempertegas argumen bahwa tidak semua mimpi bisa di ta'wil. Kebanyakan mimpi pembesar, presiden, dan raja bisa di ta'wil, termasuk : SBY, Bush, Fir'aun dll. Dan syarat menjadi seorang penta'wil mimpi sangatlah berat. Harus adil, dhabith, hafal Qur'an, mengusai fiqh, ushul fiqih, sastra arab, musthalatul hadits dll. Makanya klo ada orang gak pernah sholat ngaku bisa nafsirkan mimpi, wah, dia pasti seorang pendusta besar.

    Reccomended, buat yang senang bermimpi.

  • Edit

    Untuk yang ingin mengetahui makna-makna dari mimpi menurut Al-Qur'an dan As-Sunnah. Tentu tidak sembarang mimpi yang dapat ditakwilkan tetapi merupakan mimpi yang benar.

  • Dimas Pranata

    nice

  • Lelita P.

    Saya beli buku ini untuk belajar soal takwil mimpi setelah mengobrol dengan teman soal itu. Tadinya saya kira buku ini akan memuat cara-cara menakwil mimpi, tapi ternyata... 90% isinya lebih kayak "kamus tafsir mimpi" yang disusun secara detail. Jadi, yang tadinya saya berniat membaca seluruh isi buku, akhirnya tidak jadi, karena Anda tidak membaca kamus kata per kata, kan? Anda hanya mencari penjelasan akan suatu hal yang ingin Anda ketahui di kamus dan tidak membaca bagian lainnya yang tidak Anda cari. Meskipun begitu, jujur takwil-takwil mimpi yang dimuat di buku ini agak menyeramkan buat saya pribadi... karena saya nggak nyangka bahwa ternyata arti sebuah mimpi bisa seperti itu.

    Sebetulnya di bagian Pendahuluan, dijelaskan tentang takwil mimpi secara cukup menyeluruh. Namun, sepertinya yang benar-benar bisa menakwil mimpi secara tepat hanyalah orang-orang shalih. Ternyata soal takwil mimpi ini bukanlah sesuatu yang sederhana, melainkan sesuatu yang sangat kompleks. Seperti cerita Nabi Yusuf yang menakwil mimpi orang-orang yang bersama beliau di penjara; mimpinya seperti itu takwilnya seperti itu. Ada banyak metafora dalam takwil mimpi. Buku ini juga menegaskan bahwa untuk bisa menakwilkan mimpi dengan tepat, selain harus senantiasa dekat kepada Allah, dibutuhkan waktu belajar yang tidak sebentar.

    Terlepas dari itu, buku ini tentunya berguna bagi yang ingin mengetahui lebih dalam soal takwil mimpi, atau untuk mengecek apa makna dari mimpi yang dialaminya.

  • Nanang Sa'Dullah

    Mostly accurate

  • Nur

    Must have

  • Pakdhe Bayiyi

    Good

  • Annisa Annisa

    bagus

  • Toomas

    Really interesting and informational book. Would recommend to those who want to learn more about the Qur'an.